Top 5 Pekerjaan Paling Dibutuhkan Saat Ini dan Masa Depan!

Sebelum memilih pekerjaan paling dibutuhkan untuk saat ini dan masa depan.  Maka kita harus melihat terlebih dahulu perkembangan teknologi yang semakin meningkat.

Perkembangan teknologi yang semakin hari menjadi sangat praktis membuat banyak pekerjaan mengalami perubahan fungsi tertentu.

Saat ini, setiap jenis pekerjaan yang ada menjadi sangat bervariasi baik dalam bentuk tugas atau bahkan tanggung jawabnya.

Namun meskipun begitu, terdapat beberapa pekerjaan yang terlihat cukup dibutuhkan saat ini dan mungkin akan semakin dibutuhkan di masa depan.

Lalu apa saja jenis pekerjaan paling dibutuhkan untuk saat ini dan masa depan nanti?

Berikut terdapat 5 jenis pekerjaan yang diprekdiksi akan sangat dibutuhkan dalam jangka waktu panjang. Ayo simak penjelasan lengkapnya dibawah ini!!

Baca Juga : Catat! 5 Jenis Pelatihan Karyawan Paling Efektif Untuk Saat Ini

5 Pekerjaan Paling Dibutuhkan Jangka Panjang

pekerjaan dibutuhkan jangka panjang

Berbicara seputar pekerjaan paling dibutuhkan saat ini, maka hal pertama yang mungkin akan terfikirkan adalah pekerjaan seputar teknologi dan digital.

Jenis pekerjaan yang bersangkut paut dengan teknologi digital memang sangat banyak dicari pada saat ini untuk kebutuhan dalam pengelolaan kinerja perusahaan.

Hampir 80% dari pekerjaan yang ada dalam perusahaan mulai beralih ke teknologi digital saat proses penyelesaian tugasnya.

Maka dari itu, pekerjaan yang berfokus pada pengembangan teknologi dan digital bisa dikatakan menjadi pekerjaan paling dibutuhkan di masa ini dan masa depan.

Namun dari sekian banyak pilihan, kira-kira pekerjaan manakah yang paling besar kemungkinan akan dibutuhkan jangka panjang?

Berdasarkan hasil analisis kondisi kerja saat ini, terdapat 5 pekerjaan yang mungkin akan dibutuhkan terus menerus sampai masa depan.

Berikut 5 jenis pekerjaan tersebut!!

Baca Juga : Ketahui 18 Istilah Dunia Kerja Ini Untuk Ilmu Dasar Dalam Bekerja

1. Pekerjaan Analis Data

Kondisi dunia kerja yang penuh dengan persaingan membuat banyak perusahaan membutuhkan data yang lebih lengkap seputar perkembangan bisnis mereka.

Pengumpulan data yang diperlukan perusahaan saat ini harus lebih detail dan valid sehingga membutuhkan seorang pakar yang ahli dalam bidang analisis data.

Pekerjaan analis data merupakan pekerjaan yang bertugas dalam pengumpulan dan pembersihan data yang disesuaikan dengan kebutuhan perusahaan.

Para analis data harus mampu menyeleksi semua data yang ada dalam perusahaan menjadi suatu laporan atau visualisasi kondisi yang menyangkut kepentingan perusahaan.

Pengerjaan tugas analis data akan berhadapan langsung dengan alat dan teknik statistik sebagai pembantu dalam melihat tren, anomali, pola, atau kebutuhan pasar.

Pekerjaan analis data ini membutuhkan skill matematika dan pemograman tingkat dasar untuk proses bekerjanya.

Mereka harus memiliki pemikiran kritis dalam memecahkan masalah, serta mampu memberikan gambaran visualisasi data berdasarkan prinsip-prinsip desain database.

2. Pekerjaan Pengembang Perangkat Lunak

Pengembang perangkat lunak (software developer) masuk kedalam pekerjaan paling dibutuhkan karena fungsi mereka dalam pengembangan teknologi digital.

Kegiatan promosi, komunikasi, hingga kegiatan berlangganan yang dilakukan pada saat ini sering kali dilakukan melalui aplikasi atau website khusus dari suatu perusahaan.

Proses pembuatan aplikasi atau website khusus tersebut dilakukan oleh seorang pengembang perangkat lunak.

Tugas dan tanggung jawab dari pekerjaan ini mencakup sejak awal aplikasi/website dibangun, hingga bentuk pengelolaan dan pemeliharaan aplikasi/website kedepannya.

Oleh karena itu, pekerjaan sejenis pengembang perangkat lunak ini memiliki lapangan kerja yang banyak dan stabil untuk jangka yang panjang.

Seorang pengembang perangkat lunak harus mampu dalam memahami bahasa pemograman serta penyelesaian masalah yang ada di dalamnya dengan sangat baik.

Pekerjaan ini juga harus mampu menganalisis kebutuhan pengguna, serta mampu memecahkan masalah dengan berfikir kritis saat sendiri atau bersama tim lainnya.

3. Pekerjaan Spesialis Kecerdasan Buatan (AI)

Berbeda dengan aplikasi, pekerjaan specialis kecerdasan buatan (AI) lebih berfokus pada penyediaan teknologi pembantu untuk para perusahaan dengan memanfaatkan kepintaran AI.

Spesialis AI ini merupakan pekerjaan paling dibutuhkan untuk saat ini dan masa depan karena pengembangan alat bantunya yang sangat canggih dalam menyelesaikan berbagai tugas.

Para spesialis AI pada dasarnya bekerja sebagai pakar solusi dalam melihat peluang perkembangan teknologi di dalam perusahaan.

Pekerjaan ini diwajibkan memahami kebutuhan bisnis perusahaan dengan membuat sistem AI yang mendukung berbagai target bisnis dari perusahaan tersebut.

Pekerjaan spesialis AI dimulai dari perancangan pembangunan sistem AI, hingga mengintegrasi, menguji, dan memelihara sistem yang sudah dirancang tersebut.

Skill yang diperlukan dalam pekerjaan ini biasanya mencakup pemahaman terhadap prinsip-prinsip AI dan pembelajaran mesin.

Seorang spesialis AI harus mampu mengoperasikan pemograman dan alat dan kerangka kerja AI, memahami matematika dan statistik, dan bisa berfikir kritis dalam memecahkan masalah.

4. Pekerjaan Spesialis Otomasi Proses

Spesialis otomasi proses adalah suatu pekerjaan yang bertugas untuk merancang dan mengimplementasikan sebuah otomasi yang cocok untuk bisnis dalam perusahaan.

Otomasi sendiri berarti pelaksanaan tugas secara otomatis pada pekerjaan yang dulunya dilakukan secara manual.

Proses otomasi ini bisa dilakukan dengan alat bantuan dari perangkat lunak, kecerdasan buatan (AI), atau mesin dan robot.

Spesialis otomasi merupakan para pemberi solusi dalam proses otomasi pekerjaan di perusahaan untuk meningkatkan efisiensi dalam produktifitas perusahaan.

Para spesialis otomasi proses ini akan mengidentifikasi, menganalisa, dan merancang solusi dalam pengembangan suatu proses bisnis agar menjadi lebih otomatis.

Dalam pekerjaannya, para specialis otomasi harus bisa menggunakan alat teknologi seperti robotic process automation (RPA), business process management (BPM), dan artificial intelligence (AI).

Pekerjaan ini juga harus dibekali ilmu pemograman dan pengetahuan proses bisnis yang kuat agar bisa memantau tingkat efisien dari proses jalannya bisnis dalam perusahaan.

5. Pekerjaan Spesialis Pemasaran Digital

Pekerjaan terakhir yang masuk ke dalam 5 pekerjaan yang paling dibutuhkan saat ini adalah specialis pemasaran digital.

Spesialis pemasaran digital (digital marketing specialist) merupakan pekerjaan yang bertanggung jawab penuh dalam proses promosi produk melalui berbagai saluran digital.

Bentuk tugas yang dijalani pekerjaan ini adalah pengembangan riset pasar, membangun strategi pemasaran digital, membuat konten promosi, menganalisis tren dan hasil pemasaran.

Para spesialis pemasaran digital juga harus memiliki skill analitis dan keterampilan komunikasi yang baik untuk proses pemberian informasi di setiap pemasarannya.

Dalam membentuk suatu pemasaran, para spesialis pemasaran digital akan bekerjasama dengan tim lain untuk mengembangkan kualitas promosi yang ada.

Pekerjaan mereka akan dianggap sukses apabila semua promosi berhasil diterima dan dilakukan oleh target pasar perusahaan.

Sifat kreatif dan inovatif adalah kunci dalam pelaksanaan berbagai pekerjaan dari seorang spesialis pemasaran digital ini.

Baca Juga : Kamu HRD? Pahami Pengertian Performance Management Ini!

5 Skill Paling Dibutuhkan Dalam Dunia Kerja

skill dibutuhkan dalam pekerjaan

Dunia kerja bisa dikatakan sebagai suatu lingkungan yang penuh dengan penilaian akan siapa yang paling terbaik.

Dalam bekerja, semua proses penyelesaian tugas harus dilakukan dengan memanfaatkan beberapa skill yang sesuai dengan kebutuhan pekerjaan.

Ada begitu banyak skill yang terkadang menjadi fokus utama dari sebuah perusahaan dalam mencari kandidat untuk suatu posisi tertentu.

Namun, terdapat beberapa skill yang wajib dimiliki oleh setiap pekerja agar bisa melaksanakan pekerjaan dengan baik.

Jika menginginkan sebuah pekerjaan yang paling dibutuhkan dalam jangka waktu yang lama, maka pastikan untuk bisa menguasai beberapa skill ini.

Apa saja skill tersebut? Berikut urutan skill yang wajib dimiliki para pekerja saat ini!!

1. Keterampilan Berkomunikasi

Komunikasi merupakan sebuah skill yang bersifat wajib karena dampak dari komunikasi yang sangat kuat dalam penyelesaian pekerjaan.

Seorang pekerja yang memiliki skill komunikasi yang baik biasanya akan mampu untuk mendeskripsikan berbagai permasalahan dan solusi dari tugas mereka dengan baik.

Penjelasan yang baik tentu akan menghasilkan pemahaman yang baik juga. Oleh karena itu, skill komunikasi sangat penting untuk semua jenis pekerjaan.

2. Kemampuan Beradaptasi

Menyelesaikan sebuah pekerjaan bisa dikatakan sebagai bentuk penyelesaian suatu tugas dalam sebuah perusahaan.

Seseorang harus mampu beradaptasi dengan cepat terhadap berbagai bentuk tugas yang ada. Sehingga proses pengerjaannya tidak terhambat karena alasan pribadi.

Oleh karena itu, skill beradaptasi harus dimiliki oleh semua orang dalam menjalani kegiatan pekerjaan sehari-hari.

3. Keterampilan Digital

Menguasai teknologi digital juga menjadi sebuah skill yang wajib dimiliki oleh semua orang karena kondisi lingkungan kerja yang sudah serba digital.

Saat ini, penggunaan aplikasi, website, dan alat digital lainnya sudah sangat sering kita lihat dalam kegiatan bekerja sehari-hari.

Pengembangan sistematika kerja dalam perusahaan membuat setiap pekerjanya wajib memiliki keterampilan untuk menggunakan perangkat digital.

4. Kemampuan Berkolaborasi

Perkembangan dunia kerja yang dipaksa menjadi sangat cepat dan penuh target membuat banyak pekerjaan harus menjalani kerjasama satu sama lain.

Pelaksanaan kerjasama antara satu orang dengan orang lain disebut sebagai kolaborasi. Kegiatan kolaborasi berfungsi untuk mengembangkan ide penyelesaian dari suatu masalah.

Hasil kolaborasi biasanya akan lebih baik karena berasal dari proses pemikiran berbagai perspektif orang.

5. Kreatif dan Inovatif

Skill terakhir yang mungkin wajib dimiliki oleh semua orang saat bekerja adalah skill kreatif dan inovatif.

Sebuah perusahaan tentu mengharapkan perkembangan dari hasil kerja semua karyawan yang mereka pekerjakan.

Oleh karena itu, skill berpikir kreatif akan inovatif akan sangat dibutuhkan dalam membangun beberapa bentuk solusi perkembangan baru di dalam sebuah perusahaan.

Baca Juga :  Ini Dia Pengertian Sistem Penggajian Karyawan Paling Tepat!

OnTime Payroll Apps

Itulah 5 pekerjaan paling dibutuhkan untuk jangka panjang jika dilihat dari kondisi perkembangan digital saat ini.

Sebuah pekerjaan pasti akan mengalami perubahan setiap tahunnya baik dalam bentuk sistematika kerja, tanggung jawab, dan lain sebagainya.

Memilih pekerjaan yang berhubungan langsung dengan perkembangan digital akan membawa kita menjadi lebih sadar akan perubahan sistem kerja setiap eranya.

Oleh karena itu, memilih pekerjaan yang tepat sangat diperlukan untuk mengukur tingkat kebutuhan lapangan kerja di masa yang akan datang.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top