HR Specialist Adalah: Gaji, Skill, Tugas dan Tanggung Jawabnya

HR Specialist adalah salah pekerjaan yang banyak dicari orang dan merupakan jabatan yang ada di dalam divisi HR.

HR specialist memiliki peranan kunci dalam dunia manajemen SDM atau HRM. Orang yang bekerja di ranah ini biasanya memiliki tanggung jawab yang berfokus pada tugas administratif terkait tenaga kerja pada suatu perusahaan.

Pada artikel ini kami akan membahas apa itu HR specialist, gaji, skill yang dibutuhkan serta tanggung jawab dan tugasnya.

HR Specialist Adalah

Seperti dilansir dari Workology, HR Specialist adalah jabatan pada divisi HR yang berfokus pada administrasi, proses penggajian dan tugas lain yang bersifat administratif.

Baca Juga: Struktur Organisasi HRD untuk Berbagai Ukuran Perusahaan

Tugas dan Tanggung Jawab HR Specialist

Tugas dan tanggung jawab seorang HR Specialist tentu sangat beragam, tergantung kebutuhan perusahaannya. Namun pada umumnya HR specialist bertanggung jawab atas tugas-tugas berikut:

1. Mendukung operasional Human Resource

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, seorang HR Specialist lebih berfokus pada tugas-tugas yang sifatnya administratif.

Dalam hal ini HR specialist bertanggung jawab atas tugas berikut:

  1. Menyiapkan berkas rekrutmen
  2. Pembuatan jobdesk
  3. Pengiklanan lowongan kerja
  4. Administrasi karyawan
  5. Absensi dan kehadiran
  6. Payroll

2. Benefit and compensation

Kemudian HR specialist juga biasanya bertanggung jawab atas proses reimbursement karaywan seperti:

  1. Memproses invoice transaksi dan slip gaji karyawan
  2. Mengelola BPJS Kesehatan dan BPJS Ketenagakerjaan
  3. Biaya General Affair

3. Pajak

Tugas HR specialist yang selanjutnya adalah membuat dan merekap faktur pajak setiap transaksi, seperti:

  1. PPh-21
  2. PPh-23
  3. PPn
  4. Dan Pajak lainnya

Gaji HR Specialist di Indonesia

Seperti dikutip dari Jobstreet, rata rata gaji HR Specialist dengan pengalaman kurang dari 5 tahun adalah Rp 8 juta.

Skill yang Dibutuhkan untuk Menjadi HR Specialist

Berikut ini adalah beberapa skill wajib yang dibutuhkan untuk menjadi seorang HR Specialist:

  1. Skill berkomunikasi
  2. Problem solving skill
  3. Berorientasi pada detail
  4. Memiliki kemampuan interpersonal yang baik
  5. Kemampuan berorganisasi
  6. Memiliki pengetahuan tentang perpajakan
  7. Memahami UU Cipta Kerja
  8. Menguasai MS OFFICE (Word, Excel, Power Point)

Nah itulah tadi adalah pembahasan dari programgaji.com terkait apa itu HR Specialist. Semoga artikel ini bermanfaat ya.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top