Tahukah Anda? Bahwa proses menentukan harga sistem HRIS yang tepat sering kali akan membuat Anda pusing dan bingung dalam waktu bersamaan.
Hal ini karena membeli sistem HRIS sering kali dianggap sebagai investasi bagi pihak perusahaan. Jadi apabila Anda memilih sistem HRIS yang tidak efektif, maka perusahaan secara otomatis akan rugi.
Jika Anda sedang dalam kondisi sulit ini, maka tidak perlu terlalu khawatir lagi. Ayo coba baca artikel dibawah ini, dan pastikan Anda memahami cara memilih sistem HRIS terbaik untuk perusahaan Anda!
Table of Contents
Kenapa Harus Menghitung Harga Sistem HRIS?
Pembahasan seputar harga sistem HRIS tidak bisa dimulai jika Anda masih belum tahu alasan kenapa harga sistem ini penting untuk perusahaan.
Perlu diketahui, bahwa kegiatan menghitung harga sistem HRIS bukan hanya tentang mengetahui biaya awal. Kegiatan ini juga menjadi bagian dalam memahami bagaimana bentuk investasi pada perusahaan.
Ketika perusahaan ingin menggunakan suatu sistem atau teknologi, mereka harus memperkirakan nilai jangka panjang yang akan diberikan sistem tersebut.
Dengan mengetahui harga sistem HRIS ini, perusahaan dapat menyesuaikan anggaran tanpa mengorbankan fitur penting dalam penggunaannya.
Mereka juga dapat menghindari pengeluaran yang tidak perlu untuk fitur yang jarang digunakan. Serta dapat memastikan sistem HRIS dapat berkembang seiring pertumbuhan bisnis.
Estimasi Harga Sistem HRIS di Perusahaan
Jika kita membahas seputar harga sebuah sistem HRIS, maka hal pertama yang harus diperhatikan adalah seberapa besar perusahaan tersebut?
Apakah perusahaan tersebut sudah memiliki banyak karyawan? Atau mereka masih dalam proses merintis dan mengembangkan SDM-nya?
Faktor karyawan ini akan selalu menjadi faktor utama dalam menentukan harga sistem HRIS. Semakin banyak karyawan, maka harganya bisa saja semakin naik.
Sebagai gambaran umum untuk Anda, mari kita lihat pembagian harga HRIS pada aplikasi OnTime Payroll saat ini. Berikut tabel harga yang ditawarkan:
Jumlah Karyawan | Harga Prabayar (30 Hari) |
Harga Pascabaya (30 Hari) |
50 | Rp801.000 | Rp891.000 |
150 | Rp2.511.000 | Rp2.790.000 |
250 | Rp4.131.000 | Rp4.590.000 |
250+ | Harga Spesial | Harga Spesial |
Pengingat buat Anda, bahwa harga sistem HRIS pada OnTime Payroll bisa disesuaikan dengan jumlah karyawan Anda di perusahaan. Tabel diatas diatas hanya bentuk gambaran umum dalam bentuk pembelian saja.
Jika penasaran berapa harga yang kami tawarkan untuk perusahaan Anda, coba (klik disini) untuk perhitungan otomatisnya!
Cara Menghitung ROI (Return on Investment) dari HRIS
Seperti yang telah kita pahami bersama, bahwa investasi pada HRIS bukan hanya tentang biaya, tetapi juga tentang efisiensi dan penghematan jangka panjang.
Agar Anda bisa semakin yakin dengan sistem HRIS pilihan Anda, coba perhitungkan ROI dari HRIS yang Anda pilih terlebih dahulu. Berikut beberapa perspektif dalam menghitung ROI HRIS tersebut:
1. Penghematan Biaya Administrasi
Misalnya, jika sistem HRIS dapat mengurangi waktu kerja tim HR sebesar 30%, perusahaan dapat menghemat biaya tenaga kerja yang signifikan. Jika HRIS membawa perubahan waktu tersebut, maka harga sistem HRIS tersebut sudah bisa dianggap investasi.
2. Mengurangi Kesalahan Payroll
Kesalahan penggajian bisa menghabiskan biaya tambahan akibat koreksi atau denda pajak. Pembelian sistem HRIS sering kali dilakukan untuk membantu mengurangi kesalahan ini. Jadi jika HRIS sudah membantu sistem payroll perusahaan Anda, maka harganya sudah dianggap efektif.
3. Meningkatkan Produktivitas Karyawan
Dengan sistem otomatis, HR dapat fokus pada strategi pengelolaan SDM dibandingkan tugas administratif manual. Jika kondisi pekerjaan HRD sudah seperti ini, maka sistem HRIS sudah dianggap pas untuk perusahaan.
Contoh perhitungan ROI sederhana:
Jika perusahaan dengan 100 karyawan menghemat Rp10 juta per bulan dalam biaya administrasi setelah menggunakan HRIS yang biaya langganannya Rp5 juta per bulan, maka ROI-nya sangat positif!
Faktor-Faktor yang Mempengaruhi Harga Sistem HRIS
Sebagai penutup artikel yang membahas seputar harga sistem HRIS, rasanya tidak lengkap jika kita tidak melihat beberapa faktor utama dalam menentukan jumlah harga dari sistem ini.
Sebagai informasi tambahan untuk Anda, mari kita lihat beberapa faktor yang mempengaruhi harga sistem HRIS. Berikut adalah urutan faktor utamanya:
1. Jenis Sistem HRIS
Harga sistem HRIS akan menyesuaikan jenis dari penggunaannnya. Jika Anda membeli sistem HRIS On-premise, maka biaya awal sangat besar,tapi bisa digunakan selamanya.
Tapi jika kamu menggunakan sistem HRIS Cloud-based (SaaS), maka biayanya akan mengikuti jumlah karyawan langganan bulanan atau tahunan.
2. Jumlah Karyawan
Selain jenis HRIS, jumlah karyawan ternyata juga sangat mempengaruhi harga HRIS. Semakin banyak karyawan yang dikelola, semakin tinggi biaya yang diperlukan karena penggunaan sistem yang lebih besar.
3. Fitur yang Dibutuhkan
Semakin banyak fitur yang dihadirkan dan digunakan oleh perusahaan. Maka harga sistem HRIS mereka juga akan semakin mahal. Oleh karena itu, perhatikan setiap tawaran fiturnya sebelum akhirnya memilih HRIS terbaikmu.
Fitur dasar seperti payroll dan absensi biasanya lebih murah dibandingkan dengan fitur tambahan seperti manajemen kinerja, rekrutmen, dan analitik HR.
4. Skalabilitas & Integrasi
Hampir semua sistem HRIS pasti membutuhkan proses integrasi dengan beberapa data penting karyawan lainnya. Jika sistem HRIS sudah bisa diintegrasikan dengan software lain atau memiliki skalabilitas tinggi, biasanya harga penggunaanya bisa meningkat.